Tips Memilih Eyeliner Yang Aman Untuk Kulit Mata
Share
Di era sekarang, memilih eyeliner yang baik untuk kesehatan kulit mata sangat penting. Walaupun ingin mendapatkan tampilan mata yang indah dan bold, kalian juga harus memperhatikan formulanya untuk mencegah iritasi dan menjaga kesehatan kulit mata.
Bingung dalam memilih eyeliner yang bagus untuk kulit mata? Berikut adalah beberapa tips untuk memilih eyeliner yang baik untuk kesehatan kulit mata:
1. Perhatikan Bahan-Bahan Yang Digunakan
Kalian dapat membaca daftar bahan pada kemasan eyeliner untuk memastikan produk tidak mengandung bahan-bahan berbahaya. Pilihlah eyeliner yang mengandung bahan-bahan seperti Butylene Glycol dan Panax Ginseng Root Extract yang dapat membuat area mata tetap sehat dan lembab.
2. Perhatikan Tanggal Kadaluarsa
Sebelum membeli, jangan lupa untuk memperhatikan tanggal kadaluarsa dari eyeliner. Pastikan untuk tidak membeli eyeliner yang lewat dari tanggal kadaluarsa karena dapat menyebabkan infeksi dan iritasi pada mata.
3. Uji Eyeliner Sebelum Membeli
Sebelum membeli eyeliner baru, kalian dapat mencoba produk pada kulit tangan untuk melihat apakah ada reaksi iritasi atau alergi. Jika kulit kalian terasa gatal, iritasi, atau merah-merah, lebih baik hindari produk tersebut.
Ikuti tips diatas, kalian dapat memiliki tampilan mata yang indah dan juga terawat. Dengan Soulyu Precision Pro Matte Eyeliner, kalian tidak perlu takut terkena iritasi karena eyeliner ini mengandung Butylene Glycol dan Panax Ginseng Root Extract yang dapat membuat area mata tetap terhidrasi, terlindungi, dan lembab. Ingin dapetin produk Soulyu? Yuk, kunjungi offline store Glamify di Lippo Mall Puri dan Bintaro Xchange Mall!
Bisa juga cek produknya di link e-commerce berikut ya!